Indonesia Kalah Melawan Puerto Rico - Indonesia gagal meraih kemenangan kandang saat menjamu Puerto Rico di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (13/6). Sederet peluang emas yang dimiliki skuat Garuda tak mampu dikonversikan menjadi gol sehingga skor berakhir imbang tanpa gol.
Permainan kedua tim di babak pertama berlangsung dalam tempo sedang. Meski Indonesia lebih banyak melakukan inisiatif menyerang, namun tak ada gol yang tercipta . Agen Bola Terpercaya
Hasil imbang ini membuat Luis Milla hanya mampu meraih satu kemenangan di laga internasional, yakni atas Kamboja. Sebelumnya, Tim Merah Putih kalah dari Myanmar di Stadion pakansari, Bogor, Maret lalu.
Babak Pertama
Peluang pertama Indonesia terjadi di menit ke-8 lewat aksi Marianus Mariyanto. Menerima umpan chip dari Irfan Bachdim, Marianus yang berdiri bebas di kotak penalti melepaskan tembakan kaki kiri. Namun, masih mampu diblok kiper Puerto Rico, Cody Laurendi.
Puerto Rico yang mencoba bermain dengan tempo lambat juga berhasil menciptakan peluang di menit ke-10. Sayang tandukan Hector Ramos masih terlalu lemah dan mudah diamankan penjaga gawang Garuda, Kurnia Meiga.
Indonesia yang lebih banyak melakukan inisiatif serangan kembali menciptakan peluang berbahaya di menit ke-22. Sayang, tendangan Saddil Ramdani dari luar kotak penalti masih melenceng dari sasaran.
Baca juga : SBY Indonesia Masih Tinggi Angka Kemiskinan
Keasyikan menyerang justru membuat Indonesia kewalahan mengantisipasi serangan balik mengejutkan Puerto Rico di menit ke-37. Ramos berhasil memanfaatkan umpan terobosan hingga lolos ke kotak penalti. Beruntung Kurnia Meiga sigap maju dan menangkap sontekan Ramos.
Indonesia mencoba untuk memegang kendali permainan. Namun, kerja sama Lilipaly, Saddil, dan Marianus kesulitan menembus pertahanan rapat tim tamu.
Tim Merah putih nyaris mencetak gol keunggulan melalui tembakan bebas fantastis Lilipaly di menit ke-45. Amat disayangkan, tendangan pemain naturalisasi asal Belanda itu masih bisa ditepis Cody. Gavin Kwan mencoba menyambar bola muntah, namun tembakannya melenceng. Skor imbang tanpa gol pun bertahan hingga turun minum.
Indonesia meningkatkan agresivitas serangan di babak kedua dengan memasukkan dua pemain yang punya kecepatan tinggi, Yabes Roni dan Febri Hariyadi. Keduanya masuk menggantikan Marianus Mariyanto dan Saddil Ramdani.
Keputusan Luis Milla untuk memasukkan Yabes dan Febri menambah eksplosivitas pasukan Garuda. Mobilitas kedua pemain ini berhasil merepotkan barisan pertahanan lawan.
Belum sampai satu menit setelah kick-off babak kedua, Indonesia mendapat peluang emas yang nyaris berbuah gol. Sontekan Bachdim di kotak penalti hasil umpan silang datar Rezaldi Hehanusa, masih melenceng tipis di sisi kiri gawang. Agen Casino Terbaik
Tujuh menit berselang, Bachdim kembali gagal memanfaatkan keuntungan. Menerima bola di kotak penalti dan diteruskan dengan tembakan mendatar yang masih bisa digapai Cody dengan kakinya.
Indonesia lagi-lagi membuang peluang emas di menit ke-60. Kali ini giliran Lilipaly yang tak mampu menuntaskan tugasnya dengan baik. Tembakannya dari kotak penalti masih melambung tinggi di atas mistar gawang Puerto Rico.
Gawang Indonesia yang di babak kedua dikawal Satria Tama justru nyaris bobol di menit ke-44. Striker Puerto Rico, Ramos, berhasil mencocor bola kemelut di depan gawang. Sayang bola hanya membentur tiang.
Indonesia memang belum dihampiri dewi fortuna kali ini. Peluang terakhir dari kaki Febri di pengujung laga masih juga belum berbuah gol. Tembakan kaki kirinya masih bisa dimentahkan kiper lawan yang tampil cemerlang, Cody Laurendi.
#sumber
0 komentar:
Posting Komentar